Workshop Pelatihan Penulisan Artikel Pada Jurnal Ter Akreditasi sinta dan International Bereputasi

Jumat, 30 Oktober 2020
         Kewajiban dosen adalah melaksanakan Tridharma Perguruan Tinggi , kewajiban ini terdiri dari 4 komponen yaitu, pendidikan, pengajaran, penelitian dan Pengabdian Masyarakat. salah satu ciri khas dosen sebagai ilmuwan adalah kewajiban melaksanakan dan melaporkan hasil penelitian nya kepada masyrakat terutama masyarakat akademik. dosen belum dikatakan meneliti jika belum mempublikasikanya pada jurnal ilmiah baik yang sudah terakreditasi maupun terindeks scopus.

    

Untuk Pengembangan STAI Binamadani menjadi Institut Agama Islam Binamadani baik dalam level nasional maupun internasional, diantaranya diperlukan peningkatan jumlah dan mutu penelitian ilmiah baik yang dipublikasikan di jurnal terakreditasi nasional, internasional, maupun terindeks scopus. Untuk itu diperlukan peningkatan pengetahuan bagaimana menjadi penulis terindeks scopus dan membuat jurnal terakreditasi baik nasional maupun internasional.

  
Berdasarkan hal tersebut maka LPPM STAI Binamadani bekerjasama dengan Institut Pascasarjana Institut Agama Islam Negri ( IAIN Purwokerto ) untuk melaksanakan webinar pelatihan Penulisan Artikel pada jurnal Nasional Terakreditasi dan Teridneks Scopus secara terpusat bagi dosen STAI Binamadani.

    Acara dipandu oleh Ketua LPPM STAI Binamadani Ibu Anisa Febriyanti,M.Pd selaku Moderator pada acara tersebut dan di hadiri oleh DOSEN STAI BINAMADANI & STIH PAINAN, Acara tersebut menghadirkan Pembicara sekaligus Pemateri Prof. Dr. H. Sunhaji,M.Ag ( Direktur Pascasarjana IAIN Purwokerto)

 
Acara berjalan selama 2 jam diskusi aktiv oleh pemateri dan dosen, Adapun Materi yang disampaikan oleh Prof. Dr. H Sunhaji,M.Ag dapat di download disini : DOWNLOAD DISINI

Semoga acara ini dapat memberikan ilmu bagi kita semua , sekaligus melakasanakan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Written by 

STAI Binamadani merupakan Perwujudan dari cita cita pendiri untuk memperjuangkan kesejahteraan kehidupan umat melalui perguruan tinggi yang dengan sengaja mentransfer ilmu ilmu agama, sosial, humaniora, dan eksakta.