STAI Binamadani kembali Mencetak Mahasiswa Prestasi di Ajang MTQ Mahasiswa NasionaL

Mahasiswa STAI Binamadani kembali menoreh prestasi, ia  berhasil memenangkan ajang Musabawah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Nasional. Lomba ini diselenggarakan oleh Universitas UHAMKA & Institut PTIQ Jakarta  beberapa waktu lalu.

Ia Adalah  Muhammad Dandi Haryadi Juara 1 Tilawah Putra di UHAMKA & Juara 3 Tilawah Putra di Institut PTIQ Jakarta

Muhammad Dandi Haryadi mengatakan bahwa persaingan lomba di ajang lomba MTQ Nasional terasa sulit. Menurutnya banyak mahasiswa berprestasi yang memiliki potensi dan kemampuan yang hebat. “Alhamdulillah saya sangat bersyukur bisa memenangkan lomba Tilawah Putra,” ucapnya

Ketua  STAI Binamadani mengatakan sangat Bangga mempunyai mahasiswa yang bisa bersaing di Luar kampus dan Prestasi  apalagi  membawa nama kampus, semoga menjadi Pacuan untuk mahasiswa yang lain.

Ia menambahkan, apabila mahasiswa dapat mempertahankan prestasi mereka akan ada bantuan beasiswa jika ingin melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi seperti S2 di STAI Binamadani. 

Untuk menghasilkan mahasiswa berprestasi STAI Binamadani selalu memberikan bimbingan dan support sesuai dengan bakat minat mahasiswa. ” terangnya.

Ia berharap bahwa lulusan STAI Binamadani dapat menjadi orang yang kaya. Yakni kaya dari segi ekonomi, kaya dari pengembangan relasi, dan kaya dalam pengembangan intelektual.

 

Admin: E.d

Written by 

STAI Binamadani merupakan Perwujudan dari cita cita pendiri untuk memperjuangkan kesejahteraan kehidupan umat melalui perguruan tinggi yang dengan sengaja mentransfer ilmu ilmu agama, sosial, humaniora, dan eksakta.